News Ticker :

BPKK PKS Kudus: Yuk Bisa Yuk, Fokus Kontribusi Nyata ke Perempuan!

27.10.21



Kudus, Bidang Perempuan dan Ketahanan Keluarga (BPKK) DPD PKS Kabupaten Kudus melaksanakan agenda Sosialisasi dan Workshop RKI yang diikuti oleh semua anggota pelopor perempuan PKS serta pengurus BPKK dari sembilan kecamatan di Kabupaten Kudus (17/10/2021).


Kegiatan sosialisasi ini diharapkan mampu memberikan gambaran terkait fokus kerja dari BPKK. Rumah Keluarga Indonesia (RKI) merupakan salah satu dari program kerja BPKK yang nantinya diharapkan mampu memberikan kontribusi nyata perempuan PKS dalam masyarakat, hal ini dituturkan oleh Arie Widiana R selaku Ketua BPKK Kab Kudus. 


Kegiatan ini juga dihadiri oleh Ketua DPD PKS Sayyid Yunanta, S.Si. Dalam sambutannya, Sayyid Yunanta mengapresiasi dan mendukung penuh kegiatan yang diselenggarakan BPKK sebagai wujud nyata PKS sebagai pelayan masyarakat dengan program program yang digulirkan.


Kegiatan dilanjutkan dengan Workshop yang dipandu oleh Istifainzah, S.Ag selaku Ketua Deputy Ketahanan Keluarga DPW PKS Jawa Tengah. Hasil workshop dan grup diskusi tersebut diharapkan dapat ditindak lanjuti dimasing masing RKI dari kecamatan sampai ranting.


Dokumentasi:







Share this Article on :

0 comments:

Post a Comment

>> PILKADA UPDATE

>> TAUJIH

Alam Islami

 
 photo pksno3_zps07baf103.gif
© Copyright pks-kudus 2010 -2011 | Design by Herdiansyah Hamzah | Published by Borneo Templates | Powered by Blogger.com.