News Ticker :

Selapanan PKS Mejobo Kudus Santuni 20 Janda

30.1.20



Mejobo Kudus, Dewan Pengurus Cabang Partai Keadilan Sejahtera (DPC PKS) Kecamatan Mejobo Kabupaten Kudus kembali mengadakan Pengajian selapanan yang dihadiri oleh Jamiyah Taklim Sedjuk kemarin (28/01). Selain pengajian, DPC PKS Mejobo juga mengadakan santunan kepada 20 peserta jamiyah yang berstatus tidak bersuami atau janda.


Kegiatan yang didominasi oleh para ibu-ibu relawan Sedulur Kang Jumadi yang dulu membantu PKS dalam pemilu 2019 lalu, menunjukkan antusiasme yang sangat tinggi. Mereka sangat senang dengan bergabung dengan keluarga besar PKS di Kecamatan Mejobo.

"Alhamdulillah, bapak ibu PKS disini selalu perhatian kepada kami. Saya senang belajar mengaji dengan ummi (sebutan relawan kepada Puji Rahayu, istri Kang Jumadi). Ummi sabar ngajari kami lansia yang buta Al Quran." Tutur Salamah salah satu peserta.

Salamah beserta peserta jamiyah lainnya juga turut senang PKS terus mengadakan kegiatan sosial meski pemilu sudah selesai. Mereka pun turut bahagia adanya santunan kepada janda-janda dhuafa meski ada yang tidak menerima bantuan. Santunan yang diberikan PKS kali ini berupa bahan pokok seperti beras, gula dan mie instan. 

H. Jumadi Subur, selaku pelaksana tugas (plt) Ketua DPC PKS Mejobo, menyampaikan disela-sela tausiyahnya, bahwa santunan ini tidak seberapa besarnya dibandingkan semangat para ibu-ibu berangkat menuntul ilmu. Dananya dikumpulkan dari kepekaan sosial kader dan simpatisan PKS  kepada masyarakat kecil.


Dokumentasi:










Share this Article on :

0 comments:

Post a Comment

>> PILKADA UPDATE

>> TAUJIH

Alam Islami

 
 photo pksno3_zps07baf103.gif
© Copyright pks-kudus 2010 -2011 | Design by Herdiansyah Hamzah | Published by Borneo Templates | Powered by Blogger.com.